PGP-3-Kabupaten Ogan Ilir- Dewi Laksanawati-3.3-Aksi Nyata.

 

3.3.1.10. REFLEKSI AKSI NYATA

Dewi Laksanawati, S.Pd.I.

SD IT Menara Fitrah Indralaya

Kab. Ogan Ilir Sumatera Selatan

Pengelolaan Program
“Qur’an Morning ”
yang Berdampak Pada Murid
Peristiwa (Fact), Perasaan (Feeling), Pembelajaran (Finding), Penerapan ke Depan (Future).


·       PERISTIWA (Fact) 

Latarbelakang

خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ اْلقُرْآنَ وَعَلَّمَهُ

“Sebaik-baik dari kalian adalah yang belajar al-Qur’an dan mengajarkanya” . (HR. Bukhori)

 

Al-Qur’an adalah kitab suci bagi umat Islam, Oleh sebab itu sebagai Pendidikan berbasis Sekolah Islam, SD IT Menara Fitrah perlu mengembangkan, meneladani dan mengajarkan Al-Qur’an Dimana salah satu Standar Kelulusanya (SKL) JSIT ialah “Memiliki Kemampuan Membaca, Menghafal Dan Memahami Al-Qur’an”, salah satu indikator kompetensinya “Menghafal juz 30 & 4 surat pilihan di juz 29”

 

Dari hal di atas dapat diambil kesimpulan bahwa sebagai sekolah Islam tentu kita akan dengan semaksimal mungkin untuk mencapainya. Namun pada kenyataanya mempertahankan hafalan Qur’an perlu adanya Kontinuitas baik dari rumah dan juga di sekolah.

 

Oleh sebab itu, saya sebagai guru di SD IT Menara Fitrah berinisiatif mengembangkan dan merencanakan sebuah program yang dapat menunjang dan mencapai SKL yang diharapkan dengan mengadakan program yang disebut “QUR’AN MORNING”

 

Proses Jalannya Aksi

Untuk menjalankan program yang dirancang, proses yang perlu dilaksanakan adalah saya sebagai CGP sekolah tersebut akan :

1. Koordinasi, berdialog dan bermusyawarah kepada KS terkait evaluasi program yang dtemukan, hal yang melatarbelakangi merancang dan mengembangkan Kembali program serta proses yang perlu dan akan dikerjakan.

 

      Koordinasi Program “Qor’an Morning”

 

 

2.     Sosialisasi dengan Seluruh Guru

 


Setelah saya berkoordinasi dengan KS dan telah disepakati, maka saya malaksaakan sosialisasi program tersebut dengan seluruh guru, tujuannya agar program dapat terwujud secara maksimal.

 





3.     Sosialisasi Program ke Murid

Pada tahap ini saya selaku CGP bekerja

sama kepada guru kelas untuk sosialisasi program “Qur’an Morning”

4.    


Menjalankan Program

Setelah tahapan-tahapan sebelumnya di laksanakan, maka tahapan selanjutnya adalah menjalankan program.





 

Dampak yang didapatkan setelah program dijalankan

Adapun dampak/impact yang diharapkan dari program ini adalah sebagai berikut:

 

1.    Meningkatkan kemampuan mengahfal murid

2.   Menumbuhkembangkan dan mendorong murid untuk mengambil kontrol dan bertanggung jawab

3.   Menjadikan murid lebih mandiri.

4.   Menumbuhkembangkan kepemimpinan murid akan mendorong murid mengembangkan berbagai sikap-sikap positif.

5.   Tercapainya SKL JSIT “Menghafal juz 30 & 4 surat pilihan di juz 29”

 

 

·       PERASAAN (Feeling)

Banyak hal yang saya rasakan dalam perencanaan program ini, mulai dari perencanaan, koordinasi, sosialisasi sampai terjalinnya program. Bagaimana saya benar-benar harus menjadi penggerak. Banyak pelajaran tentunya yang saya dapat. Pelajaran menggerakan, mensosialisasikan  bersama rekan guru serta bersosilisasi bersama seluruh warga sekolah. Dan yang saya rasakan adalah “BANGGA” Ketika program mulai berkembalng kembali dari hari ke hari. Jadi setelah program b enar-benar terasa jalan barulah saya menuangkannya dalam bentuk aksi nyata ini. Pada perjalanan pengembangan program ini ada proses yang tidak mudah. Semangat buat saya 😊


·       PEMBELAJARAN (Finding)

Banyak pelajaran yang dapat diambil dari program ini diantaranya:

1.    Menumbuhkan jiwa leadership bagi saya sendiri

2.   Menjadi Guru Pneggerak yang sesungguhnya. (Tergerak, Bergerak & Menggerakkan)

 

·       PENERAPAN KEDEPAN (Future).

Tentu saja program ini masih perlu bimbingan lebih lanjut, konsistensi terhadap berjalannya program dan perlunya tahap evaluasi, dan yang perlu diperhatikan agar program ini dapat berjalan dan menjadi budaya di sekolah. Program ini memiliki tujuan dan latar belakang yang jelas, sehingga dalam proses berjalnnya perlu adanya keseimbangan antara Kepala Sekolah, guru dan murid selama program ini berlangsung. Harapannya Program “Qur’an Morning” ini bukan hanya sebagai tugas modul saja, akan tetapi menjadi budaya yang terus diterapkan, dikembangkan serta dibumikan.

 

Setelah menjalankan program ini beberapa pekan, tentunya kami selaku Calon Guru Penggerak Angkatan Ke-3 selalu berkoordinasi dengan kepala sekolah, dan mengevaluasi hasil dari program ini. Adapun hasil evaluasi dari Kepala Sekolah (a) Konsistensi (b) Revisi.  dengan adanya evaluasi yang dilakukan maka penerapan kedepannya yaitu akan menjadi budaya/program terbaik di sekolah.

 

 

·       Refleksi

https://youtu.be/W9sOeOBtSlE

Komentar